F A Q

Shania Cakes Jogja adalah 100% toko online berlokasi di Yogyakarta. Belum ada gerai, outlet, atau showroom, and no ready stocks. Produk hanya dibuat berdasarkan pesanan. Pemesanan hanya diterima melalui email/inbox. Untuk fast respon, setelah email/inbox silahkan konfirmasi via sms ke nomer hp yang sudah tertera di Blog ini, karena tidak setiap saat bisa On Line;)

Delivery hanya untuk wilayah Yogyakarta dan sekitarnya

Sebelum menanyakan info mengenai Shania Cakes Jogja via sms, monggo silahkan baca terlebih dahulu beberapa pertanyaan umum yang paling sering ditanyakan yaa...

Siapa tahu teman2 bisa menemukan jawaban dari salah satu pertanyaan teman2 semua;;)


.: GENERAL :.



- Apakah Shania Cakes Jogja punya outlet / toko ( offline ) / workshop / gerai ?

Untuk saat ini belum ada.


- Shania Cakes Jogja lokasinya dimana ?

Di Ngaglik, Sleman, Yogyakarta.


- Alamatnya dimana ya ?

Mohon maaf, untuk alasan keamanan,saya tidak dapat menyebutkan alamat detail rumah saya. Saya infokan alamat general aj yach, untuk ancer2 area saja : Jl.Kapten Haryadi, Sinduharjo,Ngaglik, Jogjakarta, Indonesia.

Rumah saya berada di area tersebut.

Kalo cuma untuk diskusi order, saya lebih nyaman melalui email/ sms. Alamat detail hanya saya share setelah deal transaksi.

 - Boleh datang ?

Boleh, tapi setelah semua fix & deal transaksi via email/inbox yaa.Jadi datang ke rumah hanya utk payment atau ambil kue langsung.

Dengan mengadakan janjian dulu 2hari sebelumnya, dg waktu kunjung diatas jam 5 sore.


- Shania Cakes Jogja punya cabang ?

Belum ada.

 - Apa ada display atau contoh produk ( nyata )?

Tidak ada. Semua display berupa foto ( virtual ) yang ada di web http://homemade-putria.blogspot.com atau FB


- Apa ada ready stok yang bisa dibeli / dicoba rasanya ?

Tidak ada. Semua produk made by order aja yach;;)


- Kalo mau ngerasain ( tester ) gimana ?

Boleh, kalau ada lebihan produksi bisa saya sisihkan, dan tester diambil sendiri ke rumah, kalo diperlukan silahkan sms saya aj yaa;;)


- Klo mo pesen gimana ?

Bisa lewat email or sms. Saya kurang merekomendasikan per telepon karena sering ada detail yang terlewat ( miss ), kadang malah nomor saya suka mailbox krn sinyal jelek, tapi kalo sms lebih sering nyampe nya kok, via email/inbox malah lebih aman.

Idealnya lewat email aja yaa...karena ada arsip yang bisa saya simpan dan tersusun rapi.

 - Paling lambat pesennya berapa hari sebelumnya ya ?

Bisa 1 minggu sampai sebulan sebelumnya, untuk menghindari bentrok dengan order lain, atau untuk memastikan tgl tsb available / tidak.

Untuk pemesanan H-2 akan tetap di layani, tapi tetap akan menyesuaikan dg kemampuan saya.


- Bisa tidak pesen untuk pengiriman dihari yang sama ( one day order ) ?

Tidak bisa. Kue tidak bisa dibuat mendadak, juga tidak ada stok.


- Darimana saya yakin kalo Shania Cakes Jogja itu online shop yang bisa dipercaya ?

Shania Cakes Jogja sudah berjalan 6 tahun, dan track record saya bisa dilihat sesuai archive2 kue yang saya buat di web http://homemade-putria.blogspot.com.

Kalo saya tidak jujur, mungkin saya tidak akan bertahan selama ini. Dan saya tidak akan mempertaruhkan reputasi saya hanya untuk keuntungan sesaat.


- Agar lebih yakin, boleh tidak saya datang dan ketemu langsung ?

Mohon maaf, untuk ketemuan langsung hanya utk payment langsung setelah deal atau ketika mau ambil kue yang dipesan aj.jadi kalo hanya diskusi2 silahkan via sms,email atau inbox.


.: PRODUK :.

- Cake nya ukuran berapa aja?

Bulat diameter 16cm, 18cm, 20cm, 26cm,30cm
Kotak uk.16x16, 18x18, 20x20, 26x26, 30x30
Untuk cake polos utk buah tangan : uk.30x10 & 15x10

Untuk ukuran sedang bisa pakai uk.20cm, cukup utk 25 orang.
Ukuran kecil bisa pakai uk.16cm, cukup untuk sekitar 8 orang.
Ukuran besar bisa pakai uk.30cm, cukup untuk sekitar 45 orang.

- Jenis cake nya apa aj ?

Blackforest, Vanilla Cake, Mocca Cake,Green Tea Cake,Choco Cake, Opera Cake, Rainbow Cake,Ombre Cake,Classic Cheese Cake, Baked Cheese Cake,Brownies Kukus Coklat/Keju/Coklat Lapis Keju, Puding cake dan lain-lain.

Bisa sesuai request, nanti akan di buat sesuai bahan dan kemampuan saya yang ada.


- Cupcake minimal pesen berapa ya ?

7 bh / 1 set.


- Rasanya ada apa aja ?

Keju, coklat, moka,banana. Jenisnya buttercake.


- Boleh campur rasanya ?

Boleh, max. 1 rasa / 6 cupcakes, asal konfirmasi h-4, untuk dadakan (H-1) rasanya menyesuaikan bahan yang ready.



- Boleh campur designnya ?

Boleh. Boleh mix antara dekor dengan fondant ( icing ) dan buttercream.
Kalo basic decor nya pakai whipcream & aneka buah, tidak bisa di kombinasikan dg fondant, krn utk decorasi fondant tidak disarankan untuk masuk kulkas.

- Apa sih bedanya fondant sama buttercream ?

Fondant sifatnya padat dan fleksibel, mirip clay. Sedangnya buttercream sifatnya creamy, diaplikasikan dengan cara disemprot. Fondant bisa dibentuk sesuai keinginan, sedang buttercream hanya sebatas untuk cover kue atau dekorasi yang mudah.

Untuk catatan, fondant ini manis nya sudah dr pabrik nya, jadi tidak bisa di kurangi atau di lebihkan lagi, jadi mohon maaf jika tidak cocok dengan fondant krn kemanisan, silahkan pilih frosting buttercream atau whipcream saja.



- Designnya boleh kita yang tentukan ?

Boleh. Selama tidak terlalu rumit dan saya bisa, silahkan.

Semua akan saya sesuaikan dg kemampuan yang saya miliki.



- Kuenya tahan berapa lama ?

Untuk kue kue berdekorasi, pada suhu ruang bisa bertahan 2.5 hari setelah delivery. 
Untuk kue kue yang harus disimpan di lemari pendingin ( mis. blackforest, opera, cheesecake, dll ) masa tahan bisa sampai 5 hari didalam kulkas asal di t4 yang tertutup rapat.

Yang filling dan decornya mengandung buah segar/kaleng maks.2 hari di kulkas.

- Apa semua figurine aman dimakan ?

Figurine yang terbuat dari fondant/ plastic icing tentu sangat amat dikonsumsi karena berbahan dasar gula. Bahan yang sama dengan bahan yang saya gunakan untuk mengcover kue kue berdekorasi fondant. Tapi pada beberapa dekorasi, saya menggunakan kawat, tusuk sate/ spageti mentah untuk struktur, jadi sebaiknya diperiksa dulu sebelum dimakan.


- Boleh tidak saya pesen figurinenya aja ?

Maaf, belum bisa :)

.: PEMBAYARAN :.



- Klo mo pesen, bayarnya gimana ?

Via transfer bank BCA atau Mandiri.

Atau payment langsung ke rumah.

Nomer Rekening akan diinfokan setelah data2 pengirim dan penerima dilengkapi.



- Harus DP dulu atau langsung bayar full ?

Semua full payment ya...

Kecuali transaksi besar diatas 2jt, boleh DP dulu min 70%, dan sisanya dilunasi paling lambat H-4.



- Paling lambat kapan bayarnya ?

Kalo ordernya diatas 2 minggu, pembayaran paling lambat 1 minggu ( 7 hr ) sblm hari H. Klo Ordernya dibawah 1 minggu, maka pembayaran dilakukan di hari yang sama setelah order fixed.



- Boleh ga dibayar waktu nganter kue ?

Tidak bisa. Semua full payment dimuka.



.: DELIVERY :.



- Pesanan bisa ga dikirim ?

Bisa. Yogyakarta dan sekitarnya saja.



- Bisa ga kirim ke luar kota / pulau ?

Tidak bisa. Hanya khusus kota Jogja dan sekitarnya.



- Kalau dikirim, ada ongkos kirimnya ga ?

Ada. Besarnya tergantung jarak delivery dan besar/banyak kue nya serta armada kurir yang harus dipakai, apakah cukup motor saja atau harus pakai mobil.

Mulai 10rb-250rb.



- Sesama jogja kenapa harus ada ongkirnya?

Karena untuk handle cake/kue, cara nya tidak bisa spt bawa paket biasa/dokumen yang asal dicantolin/di taruh di boncengan.Harus handcarry, utk kue2 dg decor tertentu bawa nya harus 2 orang, 1 nyetir, 1 bawa kue dibelakang, dan utk kue2 tertentu juga bisa di bawa 1 kurir, tapi sistem pick up nya adalah: 1 kue untuk 1 alamat untuk 1 pick-up, tidak bisa sekali pickup beberapa kue.

Jadi,tenaga dan waktu yang kurir berikan utk tiap kue harus di hargai lebih khusus krn kita menghendaki kue tersebut akan sampai dg utuh,selamat dan tepat waktu.



-Untuk dikirim berapa minimum order nya ?

Untuk wilayah Jogja minimum order 130rb bisa mix produknya, blm termasuk ongkir

Untuk luar kota ( Solo & Magelang) minimum order 250rb, blm termasuk ongkir.



- Kirim ke Solo & Magelang bisa gak ?

Bisa tapi tidak semua area.Tergantung alamatnya



- Bisa tidak kue nya dikirim pagi2 ?

Bisa, paling pagi kue akan diantar sekitar jam 5.30 pagi, tergantung jarak delivery.



- Bisa tidak kuenya dikirim jam 12 malam ?

Mohon maaf tidak bisa. Operasional kurir kue hanya mulai jam 5 pagi - 7 Malam.Selebihnya tidak bisa.



- Kuenya bisa dikirim pake jasa pengiriman ( s.a Tiki/JNE ) ?

Maaf tidak bisa. Kue sangat rapuh dan mudah rusak ( dekorasinya ). Kue harus dihandcarry sampai lokasi tujuan.



Maturnuwun

--

Regards

Putria

http://homemade-putria.blogspot.com

SMS : 081 802 709 313

Facebook : putria2006@gmail.com
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...